Kegiatan Sosialisasi Kesetaraan Paket A, Paket B, Paket C. Di Kecamatan Sambung Makmur
Dalam rangka pemerataan kesempatan Pendidikan dan upaya peningkatan rata rata lama sekolah (RLS) Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar melalui Bidang Pembinaan PAUD Pendidikan Non Formal / Kesetaraan melaksanakan Sosialisasi Kesetaraan Paket A, Paket B, Paket C dikecamatan Sambung Makmur Rabu 29 Juni 2022.
Kegiatan ini bertujuan untuk mensosialisasikan keberadaan Pendidikan Non Formal dan memberikan pemahaman akan pentingnya Pendidikan bagi masyarakat. Sasaran Kegiatan Sosialisai kepada masyarakat Kecamatan Sambung Makmur dan Kecamatan pengaron. selain masyarakat kegiatan ini juga diikuti Kepala Desa ( Pambakal ) dan Aparatur Desa sebanyak 50 orang.
Dihadiri dan dibuka langsung oleh Camat Sambung Makmur Yuana Karta Abidin, S,SIP. beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar yang sudah memberikan sosialisai kepada warganya hal ini sangat membantu dalam hal mengedukasi para Pambakalan dan Aparat Desa serta memberikan semangat agar Aparat desa yang belum menuntaskan Pendidikannya sampai dengan tingkat SMP maupun tingkat SMA bisa melanjutkan ketingkat Paket B setara SMP dan Paket C setara SMA.
Kepada Bidang Paud PNF/ Keserataan, Jahriah mengatakan, berharap kepada para Pambakal dan Aparat desa yang berhadir agar kembali bisa menyampaikan kepada warga, keluarga, tetangga dan masyarakat yang putus sekolah atau tidak bersekolah supaya bisa melanjutkan melalui jalur Pendidikan Kesetaraan.
Sadarnya masyarakat akan pentingnya Pendidikan Pemerintah Kabupaten Banjar melalui Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar selalu mensosialisasikan Sekolah Kesetaraan yang keberadaannya sudah ada disetiap Kecamatan.