Penutupan Diklat Peningkatan Kompetensi Guru Pendamping Khusus (INKLUSI) Sekolah Dasar
Rangkaian acara penutupan Pendidikan dan Pelatihan Peningkatan Kompetensi Guru Pendamping Khusus (Inklusi) Sekolah Dasar angkatan ke-II yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar tahun 2024 berlangsung dengan penuh antusiasme. Acara penutupan ini menandai akhir dari pelatihan yang telah memberikan berbagai materi penting dalam mendukung peran guru pendamping khusus, guna menciptakan lingkungan belajar yang lebih inklusif dan ramah bagi peserta didik berkebutuhan khusus.
Pada kesempatan ini, panitia juga memberikan penghargaan kepada peserta yang aktif selama pelatihan dan mampu menjawab pertanyaan dari narasumber. Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi para peserta untuk terus berkomitmen dalam meningkatkan kompetensi mereka, sehingga dapat memberikan layanan pendidikan yang lebih optimal kepada siswa inklusi di Kabupaten Banjar.